PENYALAHGUNAAN TIK DIBIDANG INTERNET
PENDAHULUAN
Dalam era globalisasi saat, ini
perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi semakin berkembang pesat. Perkembangannya secara
fundamental telah membawa perubahan yang signifikan dalam percepatan dan
inovasi sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan khususnya dibidang internet.
Internet bukanlah hal yang baru dalam suatu masyarakat. Banyak kegunaannya
untuk menunjang kebutuhan informasi maupun komunikasi, sebagai contohnya untuk
pencarian informasi baik pendidikan maupun non pendidikan, sebagai sarana
komunikasi, dan lain-lain.
Ilmu
dan teknologi terutama telnologi berkembang begitu pesat. Penemuan internet
dianggap sebagai penemuan yang cukup besar, yang mengubah dunia dari yang
bersifat lokal menjadi global. Didalam internet terdapat sumber-sumber
informasi dunia yang dapat di akses oleh siapapun dan kapanpun melalui jaringan
internet.
Dengan adanya
berbagai kemajuan internet dan pola-pola pengunaannya pada saat ini diharapkan mampu
memanfaatkan teknologi yang ada tersebut dengan sebaik mungkin, agar memiliki
wawasan yang lebih luas serta digunakan
sebagaimana mestinya. Untuk itu, dalam makalah ini akan
mengulas beberapa aspek dalam penyalahgunaan teknologi informasi dan komunikasi
dalam bidang internet.
PEMBAHASAN
PENYALAHGUNAAN
TIK (INTERNET)
A. Penyalahgunaan TIK (Internet)
1. Penipuan
Penipuan dalam wikipedia adalah sebuah
kebohongan yang dibuat untuk keuntungan pribadi tetapi merugikan orang lain, meskipun
ia memiliki arti hukum yang lebih dalam, detail jelasnya bervariasi diberbagai
wilayah hukum.
Para pengguna internet harus
waspada dengan adanya modus penipuan lewat situs-situs yang menawarkan program-program
bantuan. Kegiatan kejahatan ini memiliki modus penipuan. Kejahatan ini memiliki
motif cybercrime sebagai tindakan
murni kejahatan. Hal ini dikarenakan pihak penyelenggara dengan sengaja membuat
situs-situs untuk menipu pembaca situs atau masyarakat. Menurut Vanitayosi (2013), kasus
cybercrime ini dapat termasuk jenis illegal contents. Sasaran dari kasus
kejahatan ini adalah cybercrime
menyerang individu (against
person).
2. Umpatan dan Pelecehan Cyber
Pelecehan cyber
dalam Yahoo adalah komunikasi cyber yang diposting atau dikirim yang bertujuan mengintimidasi,
mempermalukan, melecehkan, atau menyinggung orang lain. Jika yang terlibat di kedua sisi komunikasi, maka hal ini
dianggap cyberharassment, tetapi
pengertian kedua istilah tersebut hampir sama.
3. Pornografi
Komputer juga sering disalahgunakan, untuk memproduksi
atau menyebar luaskan gambar-gambar porno yang dapat merusak moral para pengguna.
Dengan adanya kemampuan penyampaian informasi yang dimiliki internet,
pornografi pun merajalela.
B. Dampak
Penyalahgunaan TIK (Internet)
Dampak
penyalahgunaan TIK dibidang internet secara umum diantaranya:
1. Mengurangi sifat sosial
Internet
dapat mengurangi sifat sosial manusia, karena cendrung lebih suka berhubungan
lewat internet daripada berhubungan secara langsung. Karena berhubunga lewat
internet dianggap lebih praktis. (Andini, 2011).
2. Kecanduan
Internet
dapat membuat seseorang kecanduan. Terutama yang menyangkut pornografi dan
dapat menghabiskan uang karena hanya untuk melayani kecanduan tersebut. Apalagi
dikalangan para pelajar, itu dapat menyebabkan prestasi mereka turun karena
malas untuk belajar. Akibat kecanduan internet.
3. Pengaruh psikologi
Keinginan serba cepat dalam melakukan kegiatan apa saja. Hal ini perlu
diwaspadai agar tetap dapat membedakan kondisi antara berinteraksi dengan
computer dan berinterksi dengan lingkungannya.
4.
Menurunnya kemampuan berfikir
Berbagaimacam fasilitas yang dapat di akses secara otomatis mengakibatkan
menurunnya kemampuan berpikir.
5. Merasa setatus sosialnya lebih tinggi
Saat ini teknologi computer masih tergolong sebagai teknologi baru yang
harganya masih cukup tinggai, maka pemilik merasa bahwa setatus sosialnya lebih
tinggi.
6. Meningkatnya jumlah pengangguran
Di suatu sisi, computer memang sangat membantu meningkatkan suatu
kualitas, namun di sisi lain juga menggusur tenaga kerja, misalnya tenaga
pengajar.
C. Penanggulangan
Penyalahgunaan TIK (Internet)
Solusi untuk mengatasi dampak negatif dari penyalahgunaan
internet adalah peran keluarga.
Peran keluarga sangat penting dalam
meminimalisir dampak merugikan dari internet. Keluarga diharapkan berperan dalam mengawasi dan
mengingatkan para remaja agar tidak melalaikan tugas utama mereka yaitu
belajar. Selain itu, solusi lainnya pembekalan pada diri
perorangan dengan membekali diri dengan agama, bersikap waspada dan jeli dalam
memilih dan menggunakan situs internet.
PENUTUP
KESIMPULAN
Dari
pemaparan tentang beberapa penyalahgunaan TIK dibidang internet, maka dapat
disimpulkan bahwa internet memiliki peranan yang tergantung pada penggunanya. Apabila
penggunaan internet digunakan dengan sebaiknya, maka internet berhasil secara
pendidikan. Apabila internet disalahgunakan, maka peran intrnet belum mencapai
tujuan dari pendidikan.
REFERENSI
Andini. 2011. Contoh-Contoh
Penyalahgunaan Internet. [Online]. Tersedia: http://andiniditautami.blogspot.com/2011/10/contoh-contoh-penyalahgunaan-internet.html
[12 April 2013]
Oetomo,
Budi Sutedjo Dharma. 2002. e-Education Konsep, Teknologi dan Aplikasi
Internet Pendidikan. Yogyakarta: ANDI
Vanitayosi. 2013. Contoh
Kasus Penyalahguunaan Internet. [Online]. Tersedia: http://vanitayosi.blogspot.com/2013/03/contoh-kasus-penyalahgunaan-internet.html
[12 April 2013]